Perjalanan 55 Tahun, Ajinomoto Perkuat Komitmen untuk Hadirkan Dampak Positif bagi Indonesia

Minggu, 14 Juli 2024 - 02:20 WIB
loading...
Perjalanan 55 Tahun,...
Didukung oleh lebih dari 3.500 tenaga ahli dan berpengalaman, Grup Ajinomoto Indonesia membantu masyarakat menciptakan makanan yang lezat dan bergizi sehingga dapat mendukung penerapan gaya hidup sehat. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Hadir di Indonesia sejak Juli 1969, Grup Ajinomoto Indonesia terus berinovasi dengan menghadirkan berbagai lini produk. Didukung oleh lebih dari 3.500 tenaga ahli dan berpengalaman, Grup Ajinomoto Indonesia membantu masyarakat menciptakan makanan yang lezat dan bergizi sehingga dapat mendukung penerapan gaya hidup sehat.

Ajinomoto sendiri dikenal dengan produk bumbu masaknya baik untuk rumah tangga maupun untuk memenuhi kebutuhan hotel, restoran, dan katering.

“Grup Ajinomoto Indonesia yang tergabung sebagai perusahaan afiliasi dari Ajinomoto Global Grup (Ajinomoto Co., Inc) yang bermarkas di Jepang, berpegang pada nilai Ajinomoto Shared Value (ASV) yang berfokus pada pilar kesehatan, kesejahteraan, sumber daya pangan, dan keberlanjutan global. Lewat slogan global Ajinomoto Eat Well, Live Well, Ajinomoto memiliki tujuan untuk terus berupaya memberikan kontribusi besar dalam memperpanjang harapan hidup sehat masyarakat Indonesia, sekaligus melangkah ke arah bisnis berkelanjutan yang ramah lingkungan," kata Naoto Minemura, Presiden Direktur PT Ajinomoto Indonesia.

"Guna mencapai tujuan tersebut, Ajinomoto Indonesia mentransformasikan seluruh karyawannya menjadi Health Provider. Health Provider merupakan inisiatif keberlanjutan terintegrasi dari Grup Ajinomoto Indonesia, meliputi aktivitas yang menunjang kesehatan bagi manusia dan kelestarian lingkungan," lanjutnya.

Selama 55 tahun menemani keluarga Indonesia, Ajinomoto selalu berkomitmen menghadirkan produk yang berkualitas dan terjamin halal. Hal ini dibuktikan dengan prestasi mereka dalam mendapatkan sertifikat halal yang dikeluarkan oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) dan LPPOM, serta terus menerapkan Sistem Jaminan Halal (SJH) di semua pabriknya. Ajinomoto telah berhasil mempertahankan sertifikat SJH yang diterbitkan oleh LPPOM.

Bagi Ajinomoto, asupan gizi yang baik merupakan modal penting bagi pertumbuhan generasi masa depan. Anak Indonesia membutuhkan gizi yang lengkap dan seimbang untuk tumbuh kembang mental serta fisik. Sehingga Indonesia dapat tumbuh menjadi bangsa yang kuat.

School Lunch Program (SLP) menjadi salah satu inisiasi Ajinomoto dalam memperbaiki asupan gizi untuk mencegah masalah malnutrisi pada anak usia sekolah. Mereka berkolaborasi dengan Institut Pertanian Bogor (IPB) dan menjalankan program SLP yang dilaksanakan di beberapa pesantren.

SLP sudah dijalankan sejak 2018. Melalui program tersebut, didapatkan hasil yang positif dengan adanya penurunan angka anemia santri sebesar 20%, peningkatan asupan gizi 20%, serta peningkatan pengetahuan gizi sebesar 50%.

Tidak hanya peduli anak-anak usia sekolah, Ajinomoto Indonesia juga memperhatikan para lansia melalui Elderly Program. Inisiasi yang pada 2021, dimulai dengan dilakukannya penelitian untuk mengetahui apakah pemberian program makanan dengan gizi seimbang, tinggi protein, tetapi rendah garam, gula dan lemak namun lezat, dapat memperbaiki status gizi pada lansia yang berujung pada peningkatan kualitas hidup mereka.

Ajinomoto Indonesia juga konsisten mengadakan rangkaian kegiatan edukasi dengan topik kesehatan mengenai pemanfaatan umami dalam MSG pada makanan. Umami dalam MSG dapat digunakan sebagai penyedap rasa untuk meningkatkan rasa makanan, sehingga membantu mendorong peningkatan asupan gizi dan juga membantu mengurangi penggunaan garam dalam makanan. Penggunanaan MSG pada makanan dapat mendukung strategi diet rendah garam sehingga membantu mengontrol asupan sodium yang berlebihan yang bisa berisiko bagi kesehatan jantung dan tekanan darah.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2114 seconds (0.1#10.140)